Text
Pukat "Serial Anak-Anak Mamak"
Novel Pukat ini bagian dari novel serial anak-anak mamak, yang terdiri dari Eliana, Pukat, Burlian, dan si bungsu Amelia, Pukat si anak pintar digambarkan sebagai seperti anak-anak pada masa kecil umumnya dengan kesenangan di pedesaan di balik hutan, namun dia anak yang paling pintar, banyak sekali cerita yang menggambarkan kepintaran Pukat, salah satunya adalah ketika dia menemukan penjahat di kereta api dengan serbuk kopi, sangat cerdas.
Meskipun buku ini merupakan buku serial, akan tetapi keempat buku itu bukan merupakan cerita bersambung. Mereka bercerita sendiri-sendiri, namun masih saling berhubungan. Hampir di setiap halaman buku ini mengandung pelajaran yang bisa diambil, mulai dari cara mendidik anak yang sangat bijak, kejujuran, cinta seorang mamak (ibu), buruknya bergunjing, dan banyak lainnya. Buku ini sangat rekomen untuk dibaca oleh semua usia.
Tidak tersedia versi lain